Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Kepulauan Meranti Merasa Dianaktirikan, Sekjend PMR Dt Doni Rian : Tidak Ada Anak Kandung atau Anak Tiri, Semua Sama Di Tanah Melayu Ini

Selasa, 15 November 2022 | November 15, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-11-15T05:24:07Z



Pekanbaru, Sekjend Penggawa Melayu Riau Provinsi Riau Datuk Doni Rian menanggapi pernyataan yang disampaikan Kepala Bagian (Kabag) Humas dan Protokol Kabupaten Kepulauan Meranti Yusran dan dimuat di berbagai di media.




Yusran menyebutkan, Bupati Kepulauan Meranti M Adil enggan hadir di acara-acara rapat yang digelar Pemprov Riau karena kecewa dengan sikap Gubernur Riau. Ia menilai, selama ini, Gubernur Riau menganaktirikan Kabupaten Kepulauan Meranti.


"Janganlah berasumsi yang terkesan tendensius, bicaralah sesuai data," ujar Datuk Doni Rian menanggapi pernyataan Yusran di Pekanbaru, Senin (14/11/2022).


Datuk Doni Rian menyebutkan, kemajuan daerah bisa dicapai dengan sinergi dan koordinasi yang baik, bukan dengan cara saling menjatuhkan.


"Semestinya, jalin kerja sama yang baik saling bersinergi dan kolaborasi yang baik maka, berbagai persoalan yang ada bisa dicarikan solusinya. Kalau saling menyalahkah, apalagi tidak obyektif, ya, mau kita bawa ke mana kampung kita ini," imbuh Sekjend Penggawa Melayu Riau Datuk Doni Rian.


"Jadi, sekali lagi, tidak ada yang namanya anak kandung atau anak tiri, kita diperlakukan semua sama di tanah melayu yang bermarwah ini," tutup Datuk Doni Rian.

































editor : ken

×
Berita Terbaru Update